Selain dikenal sebagai seorang diva dunia, Britney Spears
juga terkenal karena kehidupannya yang penuh sensasi dan kontroversi.
Tetapi, penyanyi ini mengaku kehidupan yang dijalaninya sama seperti
manusia lainnya. Sukses di usia muda ternyata tak mudah bagi Spears.
Kehidupan yang penuh sorotan dan popularitas membuatnya mengalami
perubahan drastis. Di saat kariernya tengah meroket, Spears justru
sempat dikabarkan mengalami gangguan jiwa pada 2008. Rumah tangganya dengan Kevin Federline juga berantakan. Ia tak mendapatkan hak asuh kedua anaknya.
Masalah demi masalah yang dihadapinya membuat kemunduran bagi
kariernya sebagai penyanyi. Tetapi, ibu dua anak ini tak menyerah. Ia
berusaha bangkit dan kembali meraih popularitasnya yang meredup. Kerja
kerasnya membuahkan hasil. Albumnya mendapat tempat di hati
penggemarnya.
Setelah melalui beban berat dalam hidupnya, perempuan berusia 29
tahun ini mengaku hidupnya berjalan normal dan tak ada yang istimewa.
"Saya sangat normal. Seperti yang saya katakan, saya sama seperti
yang orang lain jalankan," kata Spears seperti dikutip dari Femalefirst,
Selasa 17 Mei 2011.
Tetapi, ia menambahkan, sejak menyandang status sebagai seorang ibu
dari dua anak laki-laki, ia lebih sering merasa khawatir. Dan ia merasa
lebih banyak bicara dibandingkan ketika masih muda.
"Aku tidak akan berbicara banyak, hanya sekarang saya adalah seorang ibu. Banyak hal yang telah berubah," ungkapnya.
Spears mengaku anaknya memiliki cita-cita untuk menjadi aktor cilik. Ia mengaku tak terkejut dengan kenginan putranya itu.
Setelah dilamar oleh sang kekasih, Jason Trawick
pada Desember 2011 lalu, Spears tidak mau membuang waktu untuk segera
menikah. Rencananya, pasangan itu akan menikah tepat pada perayaan hari
Valentine mendatang.
Selasa, 20 November 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar