Angry Birds -  Help MEKAH AL MUKAROMAH MEI 2014 | all about MUSIC

Pages

Rabu, 24 Juni 2015

MEKAH AL MUKAROMAH MEI 2014

. MEKAH AL MUKAROMAH

Alhamdulilah, di usia ke 18 gue dberi kesempatan untuk umroh, makasih nyokap bokap !!!. Dengan bekal buku panduan gue mulai mempelajari situasi mengenai umroh, doa doa ajeb sdh terecord dlm otak gue. gue bahagia membayangkan bisa sampe kesana, 28 Mei 2014 via Biro Miftahussalam kami 9 orang bersama nyokap bokap,  sepupu om tanteberangkat menuju saudi arabia via Etihad dengan transit di dubay.
Subhanallah begitu nyampe ke Mekah, kita ditempatkan dihotel pas depan masjidil Harom, dan pemirsaahhh, air mata haru langsung turun ketika menatap kakbah yang begitu agung, begitu sakral, disitu gue begitu merasa kecil, begitu merasa tak tahu diri, bayangkan, diusia 18 ini gue telah banyak mendapat anugrah dari NYA, tapi belum juga mau mengikuti perintahnya untuk berhijab menutup aurat. Disitu dedek merasa sedih. Setiap hari tak pernah melewatkan menyentuh kakbah, sholat di bawah pancuran emas ,meski harus berdesak2an dgn warga turki, afrika yg besar2. Gue sujud syukur, sholat taubat tanpa henti air mata menetes. Disitu gue janji nggak akan melepas hijab, insyaallah.. Meski gue tau, hijab sedikit banyak menghalangi aktifitas sbg entertaint, tapi gue harus kuat, karna cintaku pada Allah lebih besar daripada duniawi. Persetan dengan segala urusan dunia, aku hanya membayangkan bagaimana jika kita tiba2 mati, bekal apa yg  kita punya? Sungguh kasian sama ortu kita yg menanggung dosa karna putri nya belum berhijab, astaghfirullahalazim minzaliq. Aku bertekad harus berhijab, karna aku baru tau, jika kita ikhlas, Allah menjanjikan aura lebih pada muslimah yg mau berhijab memenuhi perintah Allah, Alhamdulilahhhhh, hingga saat ini tepat satu tahun gue berhijab, gue masih tetap bisa aktivitas didunia nyanyi, meski tak lagi berpakaian mini2 dgn punggung bahu terbuka atau memamerkan rambut pada yg bukan muhrim kita. Istiqomahkan aku ya Rabb.

Di kota madinah aku lebih terpukau dengan kemegahan masjid nabawi, disini nabi besar Muhammad SAW di makamkan, seolah2 dia abadi disini, Subhanallah, subhanallah
Aku sempat mencicipi chicken mandy, sejenis nasi berbumbu yang ditarok di nampan besar dengan ayam sujud, haha  seekor ayam yg diletakkan seperti sedang bersujud, rasanyaaa uenakk tenannn, mungkin karna makannya pake tangan dan rame rame dalam nampan itu yakkkk .

Aku janji,kelak jika aku besar nanti, aku akan kembali kesini bersana  husban dan anak2 ku untuk beribadah Haji, aaminnAllah Maha Besar dengan segala firmannya.

Setelah 11 hari disana kami kembali ke Indonesia dengan pesawat Etihad, dgn perjalanan selama 9 jam setelah terlebih dulu jalan dan beli oleh oleh di kota Jeddah. Sebuah pengalaman yg begitu tak terlupakan, karna disana di tanah Harom aku menemukan hidayah dan pencucian bathin yg begitu bermakna

0 komentar:

Posting Komentar